Home > Halaman
Laboratorium Komputer

Laboratorium Komputer adalah tempat yang terdiri dari beberapa komputer yang terhubung dalam satu jaringan. Fungsi Laboratorium adalah untuk mengembangkan keterampilan dalam bidang teknologi informasi dan komunikasi. Laboratorium Komputer di Politeknik ATI Padang berperan penting untuk menunjang perkuliahan praktikum maupun pelatihan dalam penerapan aplikasi di bidang komputer dan ilmu yang bersifat komputerisasi
Visi
Menjadi Laboratorium Komputer yang mampu mendukung pengembangan ilmu dan keahlian dibidang komputer pada kalangan civitas Politeknik ATI Padang dan menghasilkan sumber daya manusia yang berdaya saing.
Misi
- Menyelenggarakan kegiatan praktikum
- Menyelenggarakan pendidikan, pelatihan dan pengabdian masyarakat dalam rangka meningkatkan pengetahuan bagi civitas Politeknik ATI Padang dan masyarakat umum
- Menyediakan fasilitas komputer bagi unit lain yang membutuhkan
- Mengembangkan keahlian dan keterampilan di bidang komputer bagi personalia maupun kelempok yang terlibat di Laboratorium Komputer