Home > Berita

Klinik Utama Kementerian Perindustrian Gelar Penyuluhan dan Skrining Penyakit Tidak Menular
 



Politeknik ATI Padang menerima Tim Kesehatan Klinik Utama Biro Umum Kementerian Perindustrian dalam kegiatan penyuluhaan dan skrining penyakit tidak menular (PTM) yang diikuti oleh para dosen dan tenaga kependidikan. Kegiatan ini berlangsung di smart room Politeknik ATI Padang pada tanggal 30 Oktober 2025 dan mendapat sambutan antusias dari seluruh peserta. 



Direktur Politeknik ATI Padang Dr. Isra Mouludi, M. Kom., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari arahan Sekretaris Jenderal Kementerian Perindustrian agar seluruh pegawai di lingkungan Kementerian Perindustrian melakukan pemeriksaan kesehatan, khususnya terkait penyakit tidak menular seperti jantung, stroke, diabetes, kanker dan hipertensi.

Dalam kesempatan tersebut dr. Galuh Indah Sari dari Tim Kesehatan Klinik Utama Kementerian Perindustrian menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran serta mendeteksi secara dini penyakit-penyakit beresiko tinggi yang dapat menyebabkan kematian, seperti stroke, diabetes, kanker, serangan jantung, hipertensi, diabetes melitus, dan hipertensi.



Melalui kegiatan penyuluhan dan skrining ini, diharapkan seluruh dosen dan tenaga kependidikan Politeknik ATI Padang semakin peduli terhadap kesehatan diri dan mampu menerapkan gaya hidup sehat di lingkungan kampus. (Lilia Badri)